POLISI NEWS | SORONG. Rapat Lanjutan Persiapan Panitia HUT Kota Sorong Ke-24 Tahun, dipimpin oleh Hanok Talla. S.Sos selaku Asisten III SETDA Kota Sorong. Ruang Anggrek, Lt.2, Kantor Wali Kota Sorong. Kamis, (22/2/2024).
Rapat Final Persiapan Mensukseskan HUT Kota Sorong Ke-24 Tahun, dilaksanakan pada siang hari ini.
Asisten III SETDA Kota Sorong menyampaikan, kepada masing-masing Peksi/Panitia yang bertanggung jawab, segera menyampaikan Proposal agar dapat segera di Kaji Personalisasi Penggunaan Anggaran untuk HUT Kota Sorong Ke-24.
Diharapkan, dengan Anggaran yang cukup besar, tidak diperbolehkan membuat kegiatan-kegiatan yang memberikan dampak yang tidak baik kepada Panitia, sehingga kegiatan-kegiatan atau perlombaan yang nantinya dilaksanakan bisa memiliki sisi positif.
“Saya berharap, Proposal yang disampaikan semuanya Rasional dan dapat di pertanggungjawabkan, dan kita semua dapat bekerja sama dengan baik untuk mensukseskan HUT Kota Sorong Ke-24.” Tutup Asisten III SEDTA Kota Sorong.
Jurnalis | Agung RPP, SE. CHt