POLISI NEWS | ACEH SINGKIL. Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B idi over kapasitas hingga 412 persen lebih, seharusnya dihuni 63 warga binaan tapi terpaksa menampung hampir 412 jiwa warga binaan,ujar Kepala Lapas IIB Idi ,Irhamuddin A.Md.I.P.,SH.,M.H.
“Lapas IIB Idi sangat over kapasitas,” tegas Irhamuddin saat diwawancarai oleh awak media,Senin (22/10/2023).
“Jadi jumlah total penghuni Lapas IIB 412 Orang Kondisi ini tentu sangat perlu pembenahan agar kedepan penghuni Lapas bisa mendapatkan tempat sebagai mana mestinya,”ujarnya.
Lanjut kalapas juga mengatakan, rata-rata para napi dari Aceh Timur dan jika ada napi yang mengalami kasus besar maka dipindahkan ke tempat lain misalnya ke lapas Banda Aceh,ini juga menjadi perhatian bagi kami dikarenakan keluarga akan sulit untuk menjumpai napi yang di pindahkan ke Luar Aceh Timur dengan kondisi berbagai macam.
“Semoga Lapas IIB Idi bisa menjadi perhatian Pusat, daerah dan segera direnovasi,”pungkasnya.
Jurnalis | khairul