POLISI NEWS | JEMBER. Upaya meningkatkan ekonomi masyarakat Pemerintah Desa Tanjungsari, Kecamatan Umbulsari ciptakan Taman Wisata.
Berdiri di atas Tanah Kas Desa ( TKD ) kurang lebih 6000 M² yang dihiasi Gazebo yang terbuat dari bahan alami terciptalah nuansa indah yang memikat hati masyarakat baik dalam dan luar kota .
Kepala Desa Tanjungsari, Kecamatan Umbulsari Kebupaten, Jember Jatim Sabuktiono menceritakan awal mula pembuatan Taman Wisata Tanjungsari bahwa,” Target utama saya membuat taman wisata ini minimal ada peningkatan ekonomi masyarakat sehingga kesejahteraan masyarakat akan bertambah, contohnya masyarakat yang punya kelebihan membuat kuliner bisa dipasarkan di Taman Wisata Tanjungsari itu mas, ” cerita Kades 3 periode itu”
” Dan Taman Wisata Tanjungsari itu mas di kelola oleh BUMDES dengan pola padat karya sehingga ada kegiatan untuk menunjang kebutuhan sehari-hari bagi masyarakat desa kami, apalagi ini masih baru dan sudah nampak respon positif dari masyarakat desa dengan terciptanya Taman Wisata ini, ” tambahnya (18/04/2021).
Sabuktiono juga berharap ada sentuhan dan dukungan dari Pemerintah baik Daerah ataupun Provinsi maupun pusat agar laju perekonomian masyarakat desa Tanjungsari berkembang pesat dan sesuai harapan Bupati Jember H.Hendy Siswanto , ” harapnya.
Sementara itu PLT Camat Umbulsari Akbar Winasis saat di konfirmasi awak media ini melalui sambungan telepon seluler 081336xxx595 ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kepala Desa Tanjungsari yang menciptakan terobosan baru untuk meningkatkan ekonomi masyarakat , ” saya bangga ,saya mendukung, saya senang sekali ada Kepala Desa yang mampu ciptakan atau mampu menggali wisata untuk meningkatkan ekonomi masyarakat serta menambah pendapatan asli desa,” ucapnya (18/04/2021).
Ia menambahkan bahwa ” ada tiga kategori desa, yang pertama Desa Mandiri, Desa Partisipatif, Desa Sejahtera. Mungkin yang dilakukan Kepala Desa Tanjungsari itu bisa dikategorikan desa sejahtera, dengan kategori Sejahtera masyarkatnya, saya berharap semoga perekonomian masyarakat Tanjungsari semakin maksimal, ” Tandasnya.
Tim Liputan | Mulyadi – Mujianto