Jalan Berlobang di Ranggagede Dikeluhkan Pengguna Jalan Karena Banyak Korban Berjatuhan

Nasional180 Dilihat

POLISI NEWS | KARAWANG. Kerusakan Jalan Ranggagede, Telukmungkal, Kelurahan Tanjungmekar, Kecamatan Karawang Barat, dikeluhkan oleh pengguna jalan maupun warga sekitar. Sebab, tidak sekedar mengurangi kenyamanan bagi pengendara, banyaknya lubang di jalan kerap kali mengakibatkan korban berjatuhan.

Dari pantauan reporter polisi News.com di lapangan, jalan berlubang banyak ditemukan dari yang lubang kecil hingga besar dan tidak ada tanda bahaya di sepanjang jalan tersebut. Selain di lokasi tersebut, lubang relatif besar juga ditemukan di Jalan Raya Rangga gede Tanjungmekar. Posisi lubang yang berada tepat di beberapa titik jalan membuat pengendara harus ekstra hati-hati. Pasalnya, jika sampai terperosok bisa menyebabkan korban jatuh.

Menurut ketua RW Kelurahan Tanjungmekar Ajuk saat diwawancara mengatakan, warga disini minta tolong di perbaiki karena hampir setiap malam disini ada korban laka kendaraan bermotor banyak nya disini di jalan yang berlubang.

“Saya sebagai ketua lingkungan disini sangat direpotkan karena sering kali banyak laporan dan menolong orang bawa ke klinik,” kata RW Ajuk kepada media Polisi News.Com Sabtu (16/3/2024).

Lanjut dia, dari pihak Pemerintah setempat maupun pemerintah pusat belum ada tanggapan. Selama ini kita sudah pernah laporan tapi belum juga ada tanggapan sama sekali.

“Kemarin saya laporan ke halo Kapolres katanya dia mau dilangsungkan kepihak yang terkait tapi faktanya sekarang belum ada tanggapan,” ujarnya.

Ajuk berharap untuk dinas terkait diminta tolong di bagusin jalan ini jangan sampai lagi kedepan nya ada korban lagi yang berjatuhan.

Sementara, akun Wadi S*** di salah satu group media sosial Facebook Info Tanjungpura Karawang mengatakan, Assalamualaikum wr wb, mohon ditindak lanjuti bapak. Jalan rusak di lingkungan Teluk mungkal perbatasan Rw 12 dan Rw 13 Kelurahan Tanjungmekar, Jalan Rangga Gede.

“Sudah tiga kali korban jatuh dari motor akibat jalan berlubang,” tulis Wadi di akun group Facebook Info Tanjungpura Karawang, Sabtu (16/3/2024).

Jurnalis | Asman S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *